Negeri di Ujung Tanduk - Tere Liye
Negeri Di Ujung Tanduk
by Tere Liye
360 pages
ISBN13: 9789792294293
Edition Languange: Indonesian
Di Negeri di Ujung Tanduk, para penipu menjadi pemimpin, para pengkhianat menjadi pujaan, bukan karena tidak ada lagi yang memiliki teladan, tapi mereka memutuskan menutup mata dan memilih hidup bahagia sendirian.
Tapi di Negeri di Ujung Tanduk setidaknya, kawan, seorang petarung sejati akan memilih jalan suci, meski habis seluruh darah di badan, menguap segenap air mata, dia akan berdiri paling akhir, demi membela kehormatan.
--------------------------
Buku hasil minjem dari @ijakarta.id dengan jangka waktu tiga hari.. Terima kasih kepada aplikasi digital library ini, sangat membantu karena gue bisa baca buku apapun yang gue mau dengan bermodalkan tablet dan jaringan internet. :)
Kalian kalau yang bermodalkan handphone juga bisa banget loh.. Kalian install aja aplikasi iJak di gadget kalian, terus cari buku yang kalian mau pinjem, abis itu kalian download deh bukunya. Setelah itu, kalian bebas baca bukunya kapan aja dan di mana aja (asal bawa gadget kalian) walaupun kalian matiin paket data kalian. Jangka waktu peminjaman tiga hari ya. Lewat dari tiga hari, otomatis buku akan dikembalikan ke pustaka digital tersebut. Belum selesai baca? Ga masalah, kalian bisa minjem ulang dengan melakukan cara yang di atas tadi.. :)
#promosii #gerakanmembaca #biarmakinbanyakyangbacabuku
Alkisah Thomas membuka lini baru dalam perusahaan konsultannya. Kali ini Thomas mencoba membuka jasa konsultasi politik. Jasa ini membantu memenangkan kliennnya untuk memenangkan pemilu-pemilu yang berlangsung di negri ini.
Klien yang kali ini merupakan sosok tangguh yang memegang teguh visi misi untuk menegakkan keadilan di negeri ini. Oleh karena itu, Thomas mati-matian membantunya sekalipun tanpa dibayar. Politik memang keji, selalu ada pihak-pihak dengan kepentingannya sendiri yang berusaha menjegal orang dengan niat baik. Saat Thomas sedang melakukan perjalanan ke Hongkong, kliennya dijebak dan akan dijadikan tersangka atas kasus korupsi yang dilakukan saat menjabat sebagai Gubernur. Thomas yang merupakan otak dari segala rencana untuk memenangkan JD, kliennya, tentunya menjadi sasaran pertama yang harus disingkirkan.
Segala cara dilakukan oleh pihak lawan demi menjatuhkan Thomas dan menyingkirkan JD dari bursa pemilihan. Apakah Thomas akan gentar melihat betapa kejinya lawan yang harus dihadapinya?
----------------------------------
Waw! Sampai sekarang, karya Tere Liye yang udah gue baca terhitung sedikit, dan yang gue baca selalu sedikit mengandung unsur cinta-cintaannya (kecuali Hujan). Sebagai salah satu pembaca yang cukup suka dengan tema intrik-intrikan seperti ini, gue puas saat selesai membaca ini. Cerita yang mengandung aksi-aksi ala (agak) superhero dilatarbelakangi siasat politik, tentunya membuat imajinasi gue ke mana-mana. Daripada jadi tokoh Maryam (wanrtawan yang gak sengaja jadi terlibat dan harus ikut-ikutan aksi Thomas), gue lebih pengen jadi Thomasnya, jadi sosok yang cerdas, berani, nekat, dan berprinsip teguh.
Intinya... Suka banget sih gue sama tokoh Thomas!!
Sembilan dari sepuluh Bintaaaang!!!!
Love it! Gue mau pinjem lagi deh sekuelnya.. Biar makin ngerti sama masa lalunya Thomas..
'Thomas, jarak antara akhir yang baik dan akhir yang buruk dari semua cerita hari ini hanya dipisahkan oleh sesuatu yang kecil saja, yaitu kepedulian. Begitu juga hidup ini, Thomas. Kepedulian kita hari ini akan memberikan perbedaan berarti pada masa depan. Kecil saja, sepertinya sepele, tapi besar dampaknya pada masa mendatang.' Chai Ten, p. 358.
Komentar
Posting Komentar